Ternyata Ini Faktor Penyebab ISK Pada Wanita yang Sering Diabaikan, Cek Yuk!
Klinik Utama Sentosa, Jakarta – Banyak faktor yang bisa menjadi penyebab ISK pada wanita, baik area genital yang buruk atau bahkan kondisi lainnya.
Meskipun sering kali dianggap sepele, ISK dapat menyebabkan ketidaknyamanan yang signifikan dan komplikasi jika tidak ditangani dengan baik.
Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui apa saja faktor penyebab ISK pada wanita, agar dapat mengambil langkah pencegahan dan pengobatan yang tepat. Berikut penjelasannya.
Daftar Isi
ToggleFaktor Penyebab ISK pada Wanita
Salah satu faktor penyebab ISK yang paling utama adalah kebersihan area genital yang buruk. Namun, ada beberapa faktor lain yang dapat menjadi penyebabnya, antara lain:
1. Hubungan Seksual
Aktivitas seksual adalah salah satu penyebab umum ISK pada wanita. Wanita memiliki uretra yang lebih pendek di bandingkan dengan pria.
Sehingga, pada saat berhubungan seksual, bakteri dari area anus atau genital, dapat terdorong ke uretra.
2. Menggunakan Produk Kebersihan Wanita yang Memicu Iritasi
Penggunaan produk kebersihan wanita seperti sabun atau pembersih vagina yang mengandung bahan kimia keras, dapat mengiritasi uretra dan memicu ISK.
3. Kebiasaan Menahan Kencing
Menahan kencing terlalu lama, dapat memberikan kesempatan bagi bakteri untuk berkembang biak di kandung kemih.
4. Pakaian Dalam yang Tidak Tepat
Penggunaan pakaian dalam yang terlalu ketat, dapat menyebabkan area genital menjadi lembap dan hangat, sehingga menciptakan lingkungan yang ideal bagi bakteri.
5. Dehidrasi
Kurangnya asupan cairan dapat menyebabkan tubuh tidak cukup memproduksi urine, untuk membilas bakteri dari saluran kemih.
Selain faktor di atas, beberapa kondisi medis seperti diabetes, gangguan imun, dan pemasangan kateter juga dapat menjadi faktor penyebab ISK pada wanita.
Gejala ISK pada Wanita
Gejala ISK akan bervariasi tergantung pada bagian sistem kemih yang terinfeksi. Berikut adalah beberapa gejala umum infeksi saluran kemih pada wanita, antara lain:
- Rasa nyeri saat buang air kecil
- Sering buang air kecil tetapi urine sedikit
- Urine berbau menyengat atau tidak sedap
- Urine berwarna keruh atau berdarah
- Nyeri atau tekanan di bagian perut bawah
- Demam dan menggigil
- Kesulitan menahan buang air kecil
- Urine berbusa
Jika Anda mengalami salah satu atau lebih gejala ISK, penting untuk segera mencari bantuan medis yang tepat seperti dokter urologi di Klinik Utama Sentosa.
Dokter akan melakukan pemeriksaan dan memberikan pengobatan yang tepat, sesuai dengan penyebab, tingkat keparahan ISK, dan kondisi masing-masing pasien.
Cara Mencegah Penyebab ISK pada Wanita
Dengan memperhatikan berbagai faktor penyebab ISK pada wanita, maka penting untuk mengadopsi kebiasaan sehari-hari yang sehat, seperti:
1. Menjaga kebersihan area genital dengan baik dan benar
2. Buang air kecil sebelum atau sesudah berhubungan seksual
3. Minum banyak air putih untuk mencegah dehidrasi
4. Tidak menahan buang air kecil terlalu lama
5. Menghindari produk kebersihan yang mengandung bahan kimia keras
6. Memilih pakaian dalam yang tepat
7. Menjaga kebersihan area genital saat menstruasi
Mengikuti langkah-langkah pencegahan ini, Anda dapat membantu mengurangi risiko terkena ISK dan menjaga kesehatan saluran kemih.
Jika Anda mengalami gejala ISK, seperti yang telah di jelaskan di atas, segeralah konsultasikan kondisi Anda dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Baca Juga: Lebih dari Gatal! Ini 7 Gejala Infeksi Jamur Vagina yang Perlu Diwaspadai
Dapatkan Solusi Tepat Mengatasi ISK pada Wanita Sesuai Penyebab di Klinik Utama Sentosa
ISK perlu di tangani dengan pengobatan medis yang tepat, sesuai dengan penyebab, tingkat keparahan, dan kondisi masing-masing pasien.
Dengan begitu, penting untuk berkonsultasi dengan profesional medis yang berpengalaman, agar mendapatkan penanganan yang tepat.
Jangan khawatir! Anda dapat berkonsultasi secara gratis dengan tim medis yang berpengalaman di Klinik Utama Sentosa.
Dokter dan tim medis kami akan melakukan pemeriksaan dengan hasil yang akurat, karena di bantu dengan fasilitas medis yang lengkap, modern, dan berstandar tinggi.
Ingat! Penting untuk segera berkonsultasi agar ISK tidak berkembang ke tahap yang lebih parah. Segera konsultasikan melalui layanan Konsultasi Dokter Online.⇒ [Tanya Dokter Kelamin]
Layanan ini tersedia untuk memudahkan setiap individu, untuk berkonsultasi langsung dengan tim medis yang terpercaya di klinik kami.
Layanan ini juga dapat di akses melalui Whatsapp, dan beroperasi selama 24 jam, gratis!⇒ [WhatsApp Dokter]
Jadi, tunggu apalagi? Segera dapatkan diagnosis dan pengobatan yang tepat, guna mencegah masalah kesehatan yang lebih berbahaya!
Artikel Terbaru
- 4 Jenis Infeksi Vagina yang Sering Terjadi, Mana yang Paling Berbahaya? 22 November 2024
- Catat! 5 Gejala Ini Bisa Menandakan Herpes Genital pada Pria yang Sering Tidak Disadari 19 November 2024
- Epididimitis dapat Memicu Komplikasi? Simak Jawabannya Disini! 16 November 2024
- Kenali, Berikut Gejala Gonore, Penyebab hingga Penanganannya, Simak! 16 November 2024
- Cek! Inilah 2 Gejala Umum Sifilis, Kenali Penyebabnya dan Penanganannya 15 November 2024
Alamat Klinik Sentosa
Jl. Raya Boulevard Timur Blok ND1 No 53 Kelapa Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14240
Email: info@sentosaklinik.com
Phone: 0812-1230-6885
Whatsapp: 0812-1230-6885
Office Hours:
Senin s/d Minggu
Pukul: 10.00-20.00 WIB