Awas! Kencing Nanah Bercampur Darah Bisa Jadi Parah

Klinik Utama Sentosa, Jakarta – Penyakit menular seksual, termasuk kencing nanah atau gonore, menjadi perhatian serius dalam kesehatan masyarakat global. Khususnya, kondisi kencing nanah yang bercampur darah dalam urine menunjukkan tingkat keparahan yang memerlukan perhatian medis segera.

Baca Juga:  Obat Gonore Umum yang Tersedia di Pasar

Artikel berikut akan membahas penyakit kencing nanah bercampur darah, gejala yang mungkin terjadi, faktor risiko, pencegahan, hingga langkah-langkah pengobatan.

Gejala Kencing Nanah Bercampur Darah

Kencing nanah, dalam banyak kasus dapat menunjukkan gejala yang khas seperti:

1. Pengeluaran nanah dari uretra

2. Nyeri saat buang air kecil

3. Perasaan urgensi berkemih yang meningkat

Ketika kondisi gejala seperti di atas di sertai dengan darah dalam urine, itu dapat menandakan adanya komplikasi atau infeksi yang lebih serius. Penderita juga dapat mengalami nyeri perineum atau perut bagian bawah.

Hati-hati! Jika Anda mengalami keluhan dengan tanda kencing nanah yang bercampur darah, segera lakukan pemeriksaan dengan dokter kelamin di Klinik Utama Sentosa Jakarta untuk diagnosa dan penanganan lebih tepat dan cepat.

Faktor Risiko Kencing Nanah Campur Darah

Munculnya keluhan kencing nanah yang bercampur darah tentu di karenakan oleh beberapa kondisi pemicunya. Beberapa faktor risiko dari keluhan tersebut adalah:

1. Hubungan Seksual Tanpa Pengaman: Kontak seksual tanpa pengaman dengan pasangan yang terinfeksi adalah faktor risiko utama.

2. Pasangan Seksual Berganti-ganti: Meningkatnya jumlah pasangan seksual dapat meningkatkan risiko penularan infeksi.

3. Usia Muda: Individu usia muda, terutama remaja dan dewasa awal, mungkin lebih rentan terhadap perilaku seksual berisiko tinggi.

4. Riwayat Penyakit Menular Seksual Sebelumnya: Orang yang pernah terinfeksi PMS memiliki risiko lebih tinggi untuk infeksi ulang.

Bisakah Penyakit Kencing Nanah Dicegah?

Ya, penyakit kencing nanah adalah salah satu bagian dari penyakit kelamin atau yang kita kenal sebagai penyakit menular seksual (PMS). Sesuai namanya, penyakit tersebut tentu memiliki transmisi utama melalui segala bentuk kontak seksual.

Lalu bagaimana tindakan pencegahan yang bisa di terapkan untuk menghindari infeksi kencing nanah?

1. Penggunaan Kondom

Kondom adalah metode efektif untuk mencegah penularan penyakit menular seksual, termasuk gonore.

2. Komitmen pada Hubungan Monogami

Berkomitmen untuk hubungan monogami dapat mengurangi risiko penularan dari pasangan seksual berganti-ganti.

3. Pemeriksaan Kesehatan Rutin

Pemeriksaan kesehatan rutin dan pengujian PMS adalah langkah penting, terutama bagi individu yang aktif secara seksual.

Kencing Nanah Bercampur Darah 2Pengobatan dan Perawatan Kencing Nanah

Diagnosis di tegakkan melalui tes laboratorium yang mencakup pemeriksaan sampel cairan dari area yang terinfeksi. Pengobatan biasanya melibatkan antibiotik yang di resepkan oleh profesional kesehatan.

Garis bawahi, penting untuk menyelesaikan seluruh pengobatan antibiotik yang di resepkan, bahkan jika gejala sudah mereda. Selain untuk memastikan seluruh bakteri penyebab kencing nanah bercampur darah bisa di hilangkan, ini juga mencegah kemungkinan resistensi obat.

Baca Juga: Gonore Bisa Menimbulkan Tanda yang Parah

Pentingnya Konsultasi Medis Klinik Utama Sentosa

Jika Anda mencurigai infeksi gonore atau mengalami gejala seperti kencing nanah bercampur darah, segera konsultasikan dengan dokter kelamin profesional Klinik Utama Sentosa. Pengobatan yang cepat dan tepat yang kami berikan dapat mencegah komplikasi serius dan membantu menghentikan penyebaran infeksi.

Catat, diagnosis dan pengobatan dini penyakit kencing nanah adalah kunci untuk mencapai kesehatan seksual yang optimal. Dokter-dokter kami akan memberikan perawatan medis yang komprehensif dengan hasil yang teruji klinis. ⇒ [Tanya Dokter Kelamin]

Cegah kencing nanah bercampur darah dan lebih parah segera. Anda tidak perlu khawatir, sebagai pusat layanan khusus penyakit kelamin terkemuka di Jakarta, kami juga menawarkan biaya yang relatif terjangkau di banding lainnya.

Untuk informasi lebih lanjut, coba Klik konsultasi online dokter langsung melalui live chat maupun WA sekarang. Kemudahan akses tersedia 24 jam gratis untuk Anda, privasi terjaga! ⇒ [Live Chat WhatsApp]

Reservasi Online

Anda dapat melakukan Reservasi secara online, tim Klinik Sentosa akan menghubungi Anda dalam waktu maks 1x24 jam ke depan.






    Chat Dokter
    Klinik kulit dan kelamin terpercaya di Jakarta