Apa Itu Ejakulasi Retrograde? Temukan Jawabannya Disini!

apa itu ejakulasi retrograde 1

Klinik Utama Sentosa, Jakarta – Ejakulasi adalah proses yang penting dalam reproduksi normal seorang pria, yang di tandai dengan keluarnya sperma dari penis setelah orgasme.

Namun, pada kondisi tertentu, air mani atau sperma tidak keluar melalui penis, melainkan masuk ke dalam kandung kemih.

Kondisi ini di sebut sebagai ejakulasi retrograde (ejakulasi terbalik). Namun, bagaimana kondisi ini bisa terjadi? Simak penjelasannya di bawah ini.

Apa Itu Ejakulasi Retrograde?

Seperti yang telah di jelaskan sebelumnya, ejakulasi retrograde adalah kondisi di mana sperma yang seharusnya keluar, tetapi justru masuk ke dalam saluran kemih.

Pria yang mengalami kondisi ini akan tetap mencapai klimaks, tetapi sperma yang keluar akan sangat sedikit, atau bahkan tidak ada sama sekali.

Hal ini dapat terjadi ketika otot di leher kandung kemih, tidak dapat mengencang dengan sempurna.

Sehingga, sperma yang seharusnya keluar dari penis, justru masuk ke dalam kandung kemih.

Faktor Risiko Penyebab Ejakulasi Retrograde

Ejakulasi retrograde dapat di sebabkan oleh berbagai kondisi yang menyebabkan adanya gangguan pada otot di leher kandung kemih, seperti:

1. Kerusakan Saraf

Kerusakan saraf dapat mengakibatkan adanya gangguan pada otot di leher kandung kemih. Beberapa faktor dapat menyebabkan gangguan pada otot di leher kandung kemih, seperti:

  • Penyakit diabetes
  • Cedera pada tulang belakang
  • Multipel sklerosis

2. Pembedahan

Beberapa kondisi lain, seperti pembedahan kandung kemih, pengangkatan prostat, dan pembedahan pada otot leher kandung kemih, juga dapat menyebabkan ejakulasi retorgrade.

3. Efek Samping Obat

Beberapa obat tertentu dapat menyebabkan pria mengalami ejakulasi retorgrade, seperti obat anti hipertensi, anti depresan, dan penghambat alfa-andrenergik.

Apakah Ejakulasi Retrograde Berbahaya?

Umumnya kondisi ini tidaklah berbahaya, bahkan kondisi ini tidak menimbulkan rasa sakit. Sehingga, banyak pria yang tidak sadar telah mengalami kondisi ini.

Namun, jika kondisi ini tidak di tangani dengan baik, maka dapat menyebabkan penderitanya sulit untuk mendapatkan keturunan.

Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui penyebabnya dan menjalani pengobatan yang tepat untuk mengatasi ejakulasi retrograde.

Anda bisa melakukan pemeriksaan dan berkonsultasi dengan dokter andrologi terpercaya di Klinik Utama Sentosa, agar mendapatkan saran pengobatan yang tepat.

Baca Juga: Dokter spesialis Andrologi, Pakar Masalah Reproduksi Pria

apa itu ejakulasi retrograde 2

Pengobatan dan Pencegahan

Umumnya, ejakulasi retrograde tidaklah memerlukan pengobatan medis, kecuali kondisi ini menyebabkan gangguan pada kesuburan.

Namun, perawatan dan pengobatan yang di berikan harus sesuai dengan penyebab yang mendasarinya.

Oleh karena itu, penting untuk berkonsultasi dengan dokter, agar dokter dapat melakukan pemeriksaan untuk mengidentifikasi penyebabnya.

Anda bisa berkonsultasi dengan dokter andrologi yang berpengalaman dan terpercaya di Klinik Utama Sentosa.

Dokter akan mengidentifikasi penyebab dengan menggunakan fasilitas medis yang lengkap, modern, dan steril. Sehingga hasil pemeriksaan dan pengobatan yang di berikan akan tepat.

Jangan khawatir akan biaya pemeriksaan dan pengobatan, karena di klinik kami, biaya pengobatan akan sangat terjangkau, sesuai dengan kondisi Anda.

Penting untuk di ketahui bahwa ejakulasi retrograde dapat di cegah dengan melakukan beberapa cara seperti berikut:

1. Mengonsumsi makanan sehat

2. Berolahraga secara teratur

3. Istirahat yang cukup

4. Mengelola stres

5. Tidak merokok dan mengonsumsi alkohol

Jika ejakulasi retorgrade sudah memengaruhi kesuburan, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter yang tepat.

Layanan konsultasi online tersedia untuk memudahkan Anda berkonsultasi dengan dokter kapan dan di mana saja Anda butuhkan.⇒ [Tanya Dokter Kelamin]

Oleh karena itu, segera hubungi dokter melalui Live Chat atau Chat Whatsapp yang tersedia selama 24 jam, gratis!⇒ [Live Chat WhatsApp]

Ayo, pastikan kesehatan reproduksi Anda terjaga, selalu konsultasikan dengan dokter apapun masalah kesehatan yang kamu alami!

Reservasi Online

Anda dapat melakukan Reservasi secara online, tim Klinik Sentosa akan menghubungi Anda dalam waktu maks 1x24 jam ke depan.






    Chat Dokter
    Klinik kulit dan kelamin terpercaya di Jakarta